Siapa bilang berbisnis harus dimulai dengan modal besar. Sebenarnya buat kamu yang pengin banget mulai bisnis, coba deh mulai dari bisnis kecil-kecilan dulu.
Salah satu contohnya, bisnis dengan modal 1 juta aja. Selain gak sulit buat kamu kumpulkan modal, risikonya juga cukup kecil.
Modal 1 juta gak terlalu besar jadi risikonya juga gak terlalu besar. Namun, DuitPintar udah merangkumkan beberapa ide bisnis menarik yang tentunya diharapkan berhasil.
Ide bisnis kecil-kecilan berikut gak sulit, kok.
1. Konter pulsa di depan teras rumah
Gak perlu jauh-jauh sewa tempat di mall tertentu, kamu bisa buka konter pulsa di depan teras rumah. Dengan catatan, rumah kamu emang cukup sering dilalui orang, ya.
Dana yang kamu butuhkan buat bisnis kecil-kecilan ini, antara lain:
Etalase kaca ukuran kecil Rp 200.000
Kartu perdana 1 pack Rp 200.000
Deposit Pulsa Rp 600.000
Alternatif lainnya, gak perlu pakai etalase kaca dan jual kartu perdana, kamu bisa taruh penanda. Tempelkan kertas di depan rumah dan beri tahu tetangga kalau kamu sekarang jualan pulsa.
Dengan gitu, kamu bisa alihkan modal 1 juta buat deposit pulsa. Keuntungan yang kamu peroleh sekitar Rp 200 ribuan dengan modal tersebut. Perhitungannya adalah keuntungan Rp 2000 per sekali isi Rp 10 ribu.
2. Bisnis souvenir pernikahan dengan kain flanel
Salah satu keperluan pernikahan yang sangat dicari adalah souvenir. Modal buat bisnis ini pun gak perlu besar.
Contoh, souvenir kain flanel dapat kamu bentuk jadi gantungan kunci, bros, atau tempat tidur.
Contohnya, kain flanel 1 meter bisa bikin 50 gantungan kunci dengan rincian sebagai berikut:
Kain flanel 1 meter, Rp 15 ribu
Gantungan kunci 5 lusin, Rp 5 ribu
Lem 4 buah, Rp 2 ribu
Benang jahit 1 buah, Rp 2 ribu
Jarum jahit 1 buah, Rp 500
Maintenance, Rp 3 ribu
Total Rp 27.500
Setiap gantungan kunci dijual Rp 4 ribu, kalikan 50 maka hasilnya Rp 200.000. Nah, biasanya buat pernikahan, khususnya pernikahan sederhana, butuh 250 gantungan kunci. Total Rp 1 juta.
Dari situ, kamu dapat keuntungan sekitar: Rp 1 juta – (Rp 27.500 x 5) = Rp 862.500.
Hampir dua kali lipat, ya!
3. Jualan sayur-mayur di teras rumah
Caranya adalah kamu berbelanja bahan sayur-mayur dan kebutuhan dapur lainnya di pasar. Kemudian, kamu jual lagi di teras rumah.
Gak perlu banyak modal buat ide bisnis satu ini. Kamu bisa sisihkan 1 juta buat beli berbagai sayur, beberapa buah, bumbu-bumbu dan beberapa kilogram ikan maupun ayam. Keuntungannya juga lumayan, lho.
Kamu bisa ambil margin dengan jumlah tertentu yang jadi keuntungan buat kamu.
4. Jual sarapan di depan rumah
Menu sarapan cukup mudah diolah. Contohnya, nasi uduk atau lontong sayur. Meski cukup mudah diolah namun menu ini pasti disukai oleh masyarakat Indonesia.
Sekarang bergantung pada kamu bisa bikin sarapan yang lezat atau gak.
5. Menerima pesanan kue
Bisnis ini gak butuh banyak modal. Namun emang bergantung pada jumlah pesanan kue yang kamu terima juga.
6. Bisnis parkir buat yang rumahnya strategis
Lahan parkir yang makin padat di bangunan-bangunan seperti mall, perkantoran dan lainnya jadi peluang bagus yang harus kamu tangkap.
Modal buat bikin lahan parkir ini gak sampai sejuta. Misalnya, buat bikin portal sederhana aja. Kemudian, yang pasti, pastikan keamanannya. Itu aja.
Dari semua pilihan bisnis yang telah disebutkan, mana yang kamu banget? Memulai bisnis gak harus modal besar yang penting ada kemauan.
Salam bagimu,
BalasHapusPENAWARAN PINJAMAN 2%, Kami Bersertifikat untuk Menawarkan Jenis-Jenis Pinjaman berikut * Pinjaman Pribadi (Tanpa Jaminan) * Pinjaman bisnis (Tanpa Jaminan) * Pinjaman Konsolidasi Utang * Perbaiki rumah Anda * Pinjaman Investasi.
Kami merasa terhormat untuk memenuhi kebutuhan keuangan Anda. Masalah kredit seharusnya tidak menghentikan Anda dari mendapatkan pinjaman yang Anda butuhkan. kita dapat membiayai hingga jumlah $ 10.000 hingga $ 100.000.000 di wilayah mana pun di dunia selama ROI 2% kita dapat dijamin pada proyek-proyek tersebut.
Jika Anda tertarik, silakan hubungi kami hari ini E-mail: luisalvarofundservice@outlook.com dengan informasi berikut di bawah ini:
Nama lengkap:
Status Pekerjaan:
Jumlah Pinjaman yang diminta:
Negara:
Salam, Mr Luis Alvaro Fund Service.